E - POSTER COMPETITION
Download the Term of References (TOR) of the competition
KOMPETISI UMUM
E-Poster
E-Poster adalah kompetisi media visual yang berfungsi untuk menyampaikan pesan, informasi, atau promosi secara singkat dan menarik dalam bentuk gambar. Media informasi non-verbal yang terdiri dari tulisan, gambar, atau kombinasi antara keduanya yang berfungsi memberikan pesan persuasif secara singkat, padat dan impresif kepada masyarakat umum dengan berbasis digital. Kompetisi ini tidak hanya sekedar membuat rangkaian kata singkat dan gambar tetapi memiliki konsep tersendiri “Reduce Food Waste, Protect the Earth” yang dimana para peserta mampu untuk menyampaikan sebuah informasi isu isu lingkungan dan krisis pangan.
Tempat : Daring (Google Classroom)
Narahubung : +62 813-2432-7181 (Zahra Salsabila)
Deadline : 24 April 2025
ASPEK PENILAIAN
Kesesuaian Tema (30%)
Orisinalitas Karya (20%)
Menarik & Kreatif (30%)
Penyampaian Pesan (20%)
TOTAL (100%)
Ketentuan Umum
Peserta merupakan mahasiswa/mahasiswi di Perguruan Tinggi Nasional dan Internasional dengan jenjang D3 s/d S1 yang masih aktif dan wajib melampirkan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM)/Surat Keterangan Mahasiswa (SKM);
Peserta dilarang mencantumkan, mengenakan, dan menampilkan identitas asal institusi seperti logo, bendera, seragam, jas almamater, inisial institusi dalam bentuk apapun di dalam hasil karya dan saat kompetisi berlangsung;
Peserta wajib melakukan registrasi/pendaftaran pada link yang telah disediakan di website resmi KPI (kpi.polban.ac.id), paling lambat tanggal 19 April 2025;
Setiap perguruan tinggi diperbolehkan mengirim lebih dari satu perwakilan (maksimal 3 orang perwakilan);
Peserta wajib bergabung dalam whatsapp group;
Peserta diwajibkan menghadiri pembukaan dan penutupan secara daring melalui streaming YouTube KPI 15;
Peserta hanya diperbolehkan mengenakan dan menampilkan identitas asal institusi pada saat penutupan atau awarding;
Peserta wajib hadir 30 menit sebelum acara dimulai;
Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Ketentuan Khusus
Kompetisi merupakan kategori individu atau perorangan;
E-poster adalah hasil karya orisinil ilmiah peserta yang belum pernah dipublikasikan sebelumnya di media manapun, belum pernah diikutsertakan dalam perlombaan sejenis dan tidak pernah digunakan untuk media komunikasi apapun yang dinyatakan dalam lembar pernyataan orisinalitas karya yang ditandatangani diatas materai 10.000;
E-poster yang dibuat merupakan orisinil hasil karya sendiri dan belum pernah dipublikasikan;
E-poster yang dibuat bersifat komunikatif, informatif, edukatif, persuasif, dan merupakan gambar dan bahasa yang mudah dimengerti oleh masyarakat;
E-poster tidak mengandung SARA dan pornografi;
Pengambilan gambar-gambar merupakan asli dari dokumen pribadi;
Pengambilan informasi harus dicantumkan sumbernya;
Hasil karya yang dikirimkan menjadi hak cipta milik KPI 15;
Teknis Kompetisi
Kompetisi dilaksanakan secara online/daring;
Poster harus memiliki makna menarik;
E-poster harus memuat:
Elemen menarik dan kreatif;
Kata ajakan singkat;
Palet warna yang cocok dengan tema yang dibawa;
Logo KPI dimuat pojok kiri atas.
Peserta membuat e-poster ukuran A3 secara computerized (poster dibuat dalam bentuk JPG/PNG dan PDF) dengan menggunakan aplikasi adobe Photoshop, Corel Draw, dan atau PhotoScape;
E-poster diunggah melalui media sosial yang dimiliki oleh peserta seperti instagram, twitter, dan facebook dengan ketentuan:
Merupakan akun pribadi dan tidak dikunci, bukan akun rekayasa atau bisnis.
Menggunakan hashtag:
#KompetisiPariwisataIndonesia15
#Sustainable Tourism
#Food Waste
#TogetherForNatureAndCulture
Tag akun KPI 15 (@kpiofficial_)
Menggunakan caption yang menarik dan bersifat persuasif.
Poster dikumpulkan pada google classroom yang telah disediakan dengan format: Nama Peserta_Judul Poster (contoh: Nova Lestari_Protect Food)
Batas akhir pengiriman file disesuaikan dengan kategori kompetisi yaitu pada Tanggal 24 April 2025.
Peserta akan dianggap GUGUR apabila terlambat mengumpulkan link karya sesuai dengan batas waktu yang telah ditentukan.
Pelanggaran
Peserta yang mengambil serta menjiplak/meniru karya orang lain yang sudah dibuat akan didiskualifikasi;
Peserta yang telah terdaftar tidak boleh digantikan dengan alasan apapun;
Peserta yang terlambat memberikan karyanya tanpa penjelasan yang logis dinyatakan gugur;
Dilarang mengganggu peserta lain selama kompetisi berlangsung;
Video dan media presentasi yang melanggar unsur SARA dan pornografi akan didiskualifikasi sebelum, selama, dan setelah penjurian berlangsung;
Peserta yang mencantumkan, menggunakan, menampilkan identitas asal institusi seperti logo, bendera, seragam, jas almamater, inisial institusi dalam bentuk apapun, mengganggu jalannya lomba, berbuat curang, mengganggu keamanan dan keselamatan peserta lain, maka akan didiskualifikasi. Peserta yang dikenakan sanksi tersebut dianggap gugur dan tidak mendapatkan pengembalian biaya;
Apabila peserta tidak hadir atau terlambat tanpa konfirmasi kepada panitia pada hari pelaksanaan maka peserta dianggap mengundurkan diri.